Pages

Rabu, 24 Desember 2014

Kebutuhan akan filsafat pendidikan





            Brubaceher (1950) mengemukan tentang hubungan antara filsafat dengan filsafat pendidikan, dalam hal ini pendidikan bahwa filsafat tidak hanya melahirkan sains atau pengetahuan baru, melainkan juga melahirkan filsafat pendidikan. Filsafat merupakan kegiatan berfikir manusia yang berusaha untuk mencapai kebijakan dan kearifan. Sedangkan filsafat pendidikan merupakan ilmu yang pada hakekatnya jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang timbul dalam lapangan pendidikan. Oleh karena itu bersifat filosofis dengan sendirinya filsafat pendidikan ini hakekatnya adalah penerapan dari suatu analisa filosofis terhadap lapangan pendidikan.
            Filsafat merupakan studi yang mempelajari tentang fenomena-fenomena kehidupan dan pemikiran manusia. Filasafat bukan suatu ilmu yang dapat dipelajari dengan cara melakukan eksperimen maupun sebuah percobaan, filsafat dapat kita pelajari dengan cara kita belajar  berfikir untuk memikirkan sesuatu yang dapat kita lakukan sebagai perubahan yang lebih baik.  Sedangkan pendidikan merupakan proses pengembangan pembelajaran dan bimbingan kemampuan sikap dan perilaku terhadap seseorang sehingga ia mampu mengembangkan dirinya sesuai potensi yang dimiliki yang selaras, seimbang dengan seluruh aspek kehidupan sosialnya. Filsafat dengan pendidikan memiliki keterkaitan yang kuat karena didalam filsafat mampu mengembangkan pola pikir seseorang agar mampu menyelesaikan, memberi pendapat serta mencari solusi untuk pengambilan keputusan yang baik untuk penyelesaian suatu permasalahan. Pola pikir atau pemikiran seseorang mampu  terealisasikan melalui proses pendidikan.
            Namun filsafat pendidikan di negara kita, negara Indonesia belum sepenuhnya mendapat perhatian yang penuh dari pemerintah sehingga masih banyak lembaga-lembaga pendidikan yang belum sesuai dengan filsafat, baik cara dan proses pembelajarannya. Sebenarnya apa yang terjadi dengan dunia pendidikan kita ??? Mengapa masih ada suap ?? penganiayaan siswa baru ! tersisihkan masyarakat kalangan bawah. Apa tidak ada jalan keluarnya ?? sungguh ironis apabila harus dihadapkan dengan semua hal itu . Hal ini jadi tugas penting bagi pemerintah baik itu presiden , wakil presiden maupun segenap perangkat kenegaraan serta yang berbaur dengan dunia pendidikan sehingga didapatkanya solusi untuk mengatasi masalah di dunia pendidikan ini. Filsafat pendidikan sangatlah penting diterapkan di negara Indonesia, karena dengan filsafat kita mampu mencetak tenaga pendidik dan generasi bangsa yang benar-benar kokoh, bermutu, berkualitas serta mampu bersaing di dunia global. Selain itu filsafat pendidikan juga mampu menjadi pondasi untuk dunia pendidikan agar dunia pendidikan mampu terhapus dari berbagai bentuk korupsi yang tidak sesuai dengan norma-norma pancasila kita. Dengan dimusnahkannya segala perusak dunia pendidikan ini, pendidikan akan mampu menciptakan generasi bangsa yang memiliki pemikiran yang hebat..Finally, ayo kita mulai berfikir dari hal kecil untuk perubahan yang lebih baik bagi dunia pendidikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar